Batu Garnet atau yang juga
dikenal dengan nama biduri delima adalah yang memiliki permukaan warna yang
dalam dan memiliki berbagai macam warna yang berkilau dan dapat ditembus oleh
cahaya. Batu ini memiliki tingkat kekerasan skala 6-7.5 Mohz, yang artinya
relatif keras. Di Indonesia, batu Garnet disebut dengan nama yang
bermacam-macam mulai dari Biduri Delima, Biduri Anggur, dan Merah Anggur.
Batu Garnet memiliki berbagai
varian warna dari; merah, oranye, kuning, cokelat, hijau, biru (paling langka),
tidak berwarna, dan hitam.
Warna batu Garnet yang paling
disukai adalah merah pekat/merah gelap dan hitam. Batu Garnet jenis ini disebut
dengan nama 'Pyrope'. Batu Garnet dapat ditemukan di kawasan Australia, Amerika
Serikat (Arizona), Afrika Selatan, Argentina, Brazil, Myanmar (Burma), Swiss, Skotlandia,
dan Tanzania.
Batu Garnet adalah batu
damai. Selain itu, karena warnanya, batu Garnet sering diidentikkan dengan
sifat ksatria dan keperkasaan. Karenanya, pada jaman dahulu para petarung dan
ksatria menghiasi pedangnya dengan batu garnet. Batu tersebut digunakan juga
dengan harapan dapat membawa keberuntungan saat peperangan serta pembawa
keberuntungan. Batu Garnet pada jaman dahulu juga sempat digunakan sebagai
peluru dengan tujuan untuk memperkuat rasa sakit yang ditimbulkan oleh luka tersebut.
Batu ini juga berfungsi untuk
menyeimbangkan masalah seksualitas dan menentramkan keharmonisan emosional, dan
juga mendorong cinta dan kasih sayang antar pasangan. Untuk masalah kesehatan,
batu ini digunakan untuk melindungi tubuh dari infeksi dan mengatasi kelelahan
mental. Batu Garnet adalah batu kelahiran untuk zodiak Scorpio dan Capricorn. Untuk
bulan kelahiran, batu ini cocok digunakan bagi mereka yang lahir pada bulan
Januari.
Kegunaan batu Garnet:
·
Menentramkan
pikiran
·
Meningkatkan
kecerdasan
·
Membawa
keberuntungan
·
Membawa
kemenangan
·
Memberi
peringatan terhadap ancaman marabahaya dengan perubahan warna
·
Meningkatkan
keadilan
·
Meningkatkan
kejujuran
·
Meningkatkan
simpati dari orang lain
·
Memperkuat
seseorang dalam menghadapi kesengsaraan
·
Mengusir hal-hal
yang berbau negatif
·
Mengusir/
menangkal black magic
·
Menumbuhkan cinta
dan ketertarikan
·
Menyeimbangkan
energi seksual
·
Meningkatkan
libido
·
Meningkatkan charisma
agar terlihat menarik secara fisik maupun emosional
·
Menghindarkan
terjadinya kecelakaan
·
Menarik
keberuntungan saat berbisnis
·
Meningkatkan
spiritualitas
Batu garnet juga dikenal sebagai Batu
Komitmen/ Stone of Commitment. Batu ini juga merupakan batu favorit karena diyakini
mempunyai suatu kekuatan untuk melindungi. Karena itu, batu ini kebanyakan
digunakan sebagai jimat.
Di pedalaman suku asli Amerika Utara dan
Selatan dan suku Afrika Kuno menganggap batu ini sebagai batu yang sangat
sakral/ disakralkan. Oleh Suku Mesir kuno, batu ini digunakan sebagai jimat
pelindung. Mereka biasanya memahat batu ini untuk digunakan sebagai kalung.
0 komentar:
Posting Komentar
banjarmasinantik@gmail.com