Jumat, 24 Februari 2012

ARTIKEL Cintai Produk Dalam Negeri Kita


Banyak slogan yang mengatakan cintailah produk dalam negeri. Namun pada faktanya banyak orang kita yang tidak menyukai produk dalam negeri kita. Apakah karena kualitasnya yang rendah? Barangnya jelek atau ada factor lain? Pada dasarnya, fashion akan sangat ditentukan dari suatu trend atau model yang sedang banyak digandrungi oleh banyak orang. Dengan adanya transparansi dan kehadiran tekhnologi maka jarak dan waktu sudah tidak menjadi halangan seseorang untuk dapat mengakses suatu berita. Para wanita sangat menyukai hal yang berbau fashion dan juga gaya hidup. Banyak pula dari para wanita Indonesia yang sangat berkiblat kepada luar negeri dalam berbusana. Maka tidak jarang orang kita sudah meninggalkan budaya timur, karena banyak yang meniru budaya barat./ Hal ini tentu saja dipengaruhi oleh tekhnologi yang sangat pesat berkembang, dengan melihat artis kesayangannya di Televisi memakai suatu gaya tertentu, maka proses imitation atau imitasi akan terjadi disini.

Peniruan dari style yang digunakan akan sangat dipengaruhi oleh mereka. Maka dari itu, banyak wanita yang akan sangat bangga apabila mereka bercerita kepada temannya karena memakai baju merk luar negeri dan belinya juga di luar negeri. Namun kebanyakan orang tidak tahu bawa banyak pasar luar negeri yang meminta export dari Negara kita. Seperti contohnya sentra sepatu cibaduyut, mereka dapat mengekspor hasil mereka ke luar negeri setiap tahunnya, dan setelah sampai di luar negeri hak cipta berubah menjadi made in Negara tersebut. Dan dengan bangganya orang Indonesia pergi jauh-jauh ke luar negeri hanya untuk membeli sepatu namun sepatu tersebut asli buatan cibduyut, Bandung, Indonesia.

Kalau sudah begini keadaannya siapakah yang patut untuk disalahkan? Apakah orang tersebut atau pemerintah? Maka mulailah mencintai produk dalam negeri kita sendiri. Indonesia kaya akan sumber daya alam yang melimpah dan banyak daerah yang memiliki potensi-potensi alam yang luar biasa. Sebagai contoh adalah Kalimantan yang sangat kaya akan sumber daya alam, batu permata dari sana tidak kalah dari batu permata asal Afrika. Maka dari itu Pembelian Permata Kalimantan Merupakan cermin Mencintai Produk Bangsa

0 komentar:

Posting Komentar

banjarmasinantik@gmail.com